JUZ'AMMA FOR KIDS & KISAH-KISAH AL QUR'AN

Sabtu, 13 Februari 2010

Kali ini aku ingin berbagi tentang buku Juz 'Amma for Kids dari Zikrul Hakim. Kelebihan Juz 'Amma di sini adalah ilustrasi gambarnya yang sangat menarik. Ilustrasi ini menghiasi hampir seluruh halaman yang ada di buku ini, selain itu buku ini juga dilengkapi dengan latin dan terjemah. Dengan berbagai kelebihan yang ada serta kemudahan dalam penyajiannya diharapkan anak-anak akan lebih mudah dalam mempelajarinya serta memahaminya. Buku ini diberi harga Rp.98.000,- masih terhitung murah bila dibandingkan dengan manfaat yang akan didapat.

Selain Juz 'Amma for Kids ada buku baru dari Zikrul Hakim untuk anak-anak, yaitu Kisah-kisah Al qur'an karangan Rina Novia & Yoli Hemdi. Al qur'an merupakan pedoman hidup umat Islam, karena mengandung ajaran dan tuntunan hidup. Salah satu metode pengajaran Al qur'an adalah menerangkan jaran-ajarannya melalui kisah-kisah yang terjadi di kalangan umat terdahulu maupun di zaman Rasulullah SAW. Pengajaran melalui kisah sangat efektif dan mudah dipahami oleh semua kalangan, terutama untuk anak-anak.

Buku ini berisi kisah-kisah yang ditulis berdasarkan urutan ayat Al qur'an sehingga memudahkan pembaca menyesuaikannya dengan Al qur'an. Selain itu, juga memuat kisah para nabi berdasarkan urutan 25 nabi. Buku ini diharapkan dapat memudahkan anak-anak dalam memahami isi kandungan Al qur'an, khususnya memahami hikmah dari kisah-kisah yang terdapat dalam Al qur'an. Sehingga anak-anak mampu menerapkan ajaran-ajaran Al qur'an dalam kehidupan sehari-hari.

Buku-buku di atas dapat didapatkan di bagian marketing Penerbit Zikrul Hakim ( contact person: AGUS ) atau di Islamic Book Fair stand ZIKRUL HAKIM no.50 yang akan diadakan tanggal 5 s/d 14 Maret 2010 di Istora Senayan Jakarta.

0 komentar: